Jamu adalah beberapa tanaman herbal atau alami yang di proses dengan cara di blender atau di rebus yang kemudian di jadikan minuman. Karena terdiri dari berbagai macam bahan-bahan alami efektivitas jamu juga sudah tidak diragunakan oleh sebagian orang bahkan di jadikan pilihan utama untuk di konsumsi rutin.
Jamu yang beredar di pasaran antara lain, penambah stamina, penambah nafsu makan, dan bisa juga untuk menyembuhkan penyakit. Tidak hanya untuk di konsumsi oleh manusia jamu juga bisa diberikan kepada ternak seperti ayam, sapi, kambing, itik, bebek, dan binatang ternak lainnya.
Yang kita bahas disini adalah cara membuat jamu untuk ayam broiler yang berisi komposisi penyusunnya serta kegunannya serta bahan-bahannya.
Cara Membuat Jamu Untuk Ayam Broiler
Kunyit
Tumbuhan yang memiliki bau khas aromatik dan memiliki rasa yang pahit juga sedikit getir ini dalam ilmu teknologi hasil pertanian kunyit yang memiliki nama latin curcuma domestica ini paling banyak di buat ramuan untuk jamu.
Kunyit memiliki kandungan minyak atsiri dan curcumin yang dapat membuat kerja pencernaan lebih sempurna. Tetapi perlu di perhatikan juga untuk tidak terlalu banyak dalam pemberiannya karena bisa menyebabkan kandung empedu menjadi kosong.
Selain harganya yang relatif murah dan bisa di tanam di sekitar rumah tanaman kunyit ini juga berguna untuk kebuthan rumah tangga dalam memasak.
Daun Pepaya
Pepaya yang memiliki ciri khas buah berwarna kuning kalau sudah masak ini memiliki rasa manis, tetapi kali ini yg kita mamfaatkan bukan buahnya melainkan daun pepaya yang memiliki rasa pahit.
Tetapi kaya akan kandungan yang dalam penelitian Qurotaayun dalam analisis fotokimia dalam pepaya positif memiliki kandungan alkaloid, triterpenoid, steroid, flavonoid, saponin, dan tannin yang sebagai aktivitas anti bakteri dan sebagai antibiotik. Disamping itu daun pepaya juga mengandung vitamin C dan E.
Bawang Putih
Bawang putih merupakan obat yang terkenal untuk menyembuhkan beberapa penyakit di kalangan masyarakat yang masih di percayai hingga sekarang. Nyatanya bawang putih memang memiliki kandungan senyawa Alisin yang berguna dan mempunyai efek antibiotik yang mambu menghambat beberapa jenis pertumbuhan mikroba. Semakin tinggi bawang putih yang diberikan maka semakin tinggi efek anti mikroba yang di berikan.
Biasanya bawang putih di bersihkan dahulu kulitnya lalu di blender dan airnya di berikan pada ternak.
Buah Mengkudu
Buah ini pernah di singgung di posingan ini tentang cara mengobati penyakit colli, yang dalam aplikasinya masih sedikit peternak yang tau efektivitas nya dan kegunaannya. Disamping buah ini lumayan jarang ditemui menjadikannya bukan suatu hal yang wajib.
Banyak penelitian menunjukkan bahwa ektrak dari etanol buah mengkudu memiliki fungsi antimikroba terhadap bakteri E. Colli. Jika di rumah banyak terdapat tanaman ini bisa digunakan untuk alternatif nya. Buah mengkudu bisa di gunakan dengan cara memblendernya dan memakai airnya untuk di minumkan di ayam.
Dari beberapa cara membuat jamu untuk ayam broiler baik itu diminumkan airnya atau direbus dari bahan-bahan alami yang mengandung antibakteri di atas bisa di campurkan misalnya Jahe, kunyit dan daun pepaya dan sedikit gula merah untuk menambah nafsu makan dan energi ayam broiler.